10 Lagu Terbaik Phil Collins yang Bagus

Phil Collins merupakan penyanyi terkenal asal Inggris. Ia merupakan penyanyi mulit-instrumen, dimana ia menguasai banyak alat musik, termasuk drum, gitar, bass dan piano. Phil Collins termasuk salah satu penyanyi terpopuler sepanjang masa. Ia pertama dikenal sebagai personil dari band rock Genesis, yang eksis di tahun 70-an. Collins kemudian memutuskan untuk bersolo karir sejak era 80an dan ia banyak menghasilkan lagu hits 80an. Ia kemudian sukses menjadi salah satu penyanyi pria populer, serta menghasilkan album dan lagu yang menjadi hits internasional. Kebanyakan lagu-lagunya bergenre pop rock, serta mengandung lirik cinta dan patah hati.

Biodata Phil Collins


Nama lengkap : Philip David Charles Collins
Tempat lahir : Chiswick, Inggris
Tanggal lahir : 30 Januari 1951
Genre : Pop rock, soft rock, progressive rock
Profesi : Penyanyi, penulis lagu, produser rekaman
Instrumen : Vokal, drum, piano, gitar, bass, perkusi, trumpet, harpa

10 Lagu Terbaik Phil Collins yang Bagus

Selama berkarir di dunia musik, Phil Collins dikenal sebagai penyanyi yang berpengaruh. Total karyanya telah terjual lebih dari 100 juta kopi, baik saat menjadi vokalis dan drummer Genesis, ataupun saat bersolo karir. Ia juga memenangkan banyak penghargaan, termasuk 7 kali meraih Grammy. Dari semua karya yang ia rilis, terdapat lagu-lagu hits yang sukses dalam chart dan mampu populer secara komersil. Berikut kami tampilkan list 10 besar lagu terbaiknya.

Daftar 10 Lagu Terbaik Phil Collins yang Bagus


1. In the Air Tonight
Album : Face Value
Tahun : 1981

2. Another Day In Paradise
Album : ...But Seriously
Tahun : 1989

3. Against All Odds
Album : Against All Odds Soundtrack
Tahun : 1984

4. Easy Lover
Album : Single
Tahun : 1984

5. You'll Be in My Heart
Album : Tarzan Soundtrack
Tahun : 1999

6. I Don't Care Anymore
Album : Hello, I Must Be Going!
Tahun : 1982

7. I Wish It Would Rain Down
Album : ...But Seriously
Tahun : 1989

8. Take Me Home
Album : No Jacket Required
Tahun : 1985

9. Do You Remember?
Album : ...But Seriously
Tahun : 1989

10. Sussudio
Album : No Jacket Required
Tahun : 1985


Itulah info mengenai daftar 10 lagu Phil Collins terbaik yang paling bagus dan populer. Tentunya masih banyak lagu hits lain dari musisi Phil Collins yang juga enak didengar. Phil Collins sendiri akhirnya memutuskan untuk berhenti dari dunia musik sejak tahun 2011, agar lebih fokus pada keluarganya. Namun tidak menutup kemungkinan jika ia akan berkarir kembali. Ia pun dikenang sebagai salah satu penyanyi solo sukses dan salah satu drummer terbaik dunia. Sekian info musik kali ini.

Belum ada Komentar untuk "10 Lagu Terbaik Phil Collins yang Bagus"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel